support_agent
phone
mail_outline

BPBD SURABAYA

Jl. Jemursari Tim. II No. 2, Surabaya bpbd@surabaya.go.id 112

Sosialisasi

BPBD Surabaya Gelar Simulasi Mitigasi Bencana Di SD Muhammadiyah 4 Untuk Tingkatkan Kesiapsiagaan Siswa Dan Guru

Selasa, 25 Maret 2025
BPBD Surabaya Gelar Simulasi Mitigasi Bencana Di SD Muhammadiyah 4 Untuk Tingkatkan Kesiapsiagaan Siswa Dan Guru

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya mengadakan simulasi mitigasi bencana di SD Muhammadiyyah 4 Surabaya pada hari Selasa (11/02/25). Simulasi ini diadakan guna untuk meningkatkan kesiapsiagaan siswa, guru, dan karyawan sekolah dalam menghadapi situasi darurat. Kegiatan simulasi ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 1 hingga kelas 6 serta para tenaga pendidik, dengan tujuan memberikan pemahaman tentang langkah-langkah penyelamatan diri dan prosedur evakuasi yang benar. 

Dalam simulasi ini, BPBD Kota Surabaya menyoroti bencana gempa bumi sebagai fokus utama pelatihan. Seluruh peserta simulasi ini diajarkan teknik menunduk, berlindung, dan bertahan yang dapat dilakukan ketika terjadi gempa bumi dengan atau tanpa pelindung seperti kursi maupun meja . Selain itu, peserta juga diajarkan melakukan evakuasi mandiri secara aman menuju titik kumpul. 

Tidak hanya itu, BPBD Kota Surabaya juga memberikan pelatihan dasar penanganan korban pasca-bencana, termasuk proses evakuasi dan penolongan pertama dengan bantuan medis, tandu, serta unit ambulans dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Ngagel, Surabaya. Dengan adanya simulasi ini, BPBD Kota Surabaya berharap seluruh siswa dan tenaga pendidik dapat bertindak cepat dan tepat saat terjadi situasi darurat. Bahkan, program simulasi mitigasi bencana ini akan terus dilakukan oleh tim BPBD Kota Surabaya ke berbagai sekolah untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tangguh terhadap bencana.